Jumat, 12 Agustus 2016

Cara Meniadakan Rasa Sakit

Pada suatu malam :

"Allah ,
Usiaku sudah nenjelang separuh abad. Tanda-tanda jatah usia tinggal sedikit sudah mulai berjatuhan. Dari rambut yang memutih , keriput di wajah ayuku, tubuh yang mudah lelah dan yang terasa berat kurasakan adalah mulai sering sesak nafas".

"Allah ,
Aku tidak takut kematian . Bahkan aku merindukannya , rindu pulang padaMu yang Maha Kasih.
Tapi yang aku takutkan adalah rasa sakit saat kematian itu datang" .

Dan terasa sejuk saat kurasa Allah menghiburku.

Bahwa rasa sakit itu adalah pemberianNya, mencintaiNya berarti menerima segala pemberianNya dengan suka cita. Itulah cara meniadakan rasa sakit.  Adalah rasa menerima , bahwa segala yang diberikanNya adalah yang terindah dan kita pasti mencintai segala pemberianNya.

Hati terasa sejuk saat menerima penghiburan dariNya. Dan seketika sesak nafas yang memberatkan dadaku berangsur ringan dan ringan lalu lega. Terasa sesuatu yang menempel di kepalaku menguap entah apa dan entah kemana . Segera aku bangkit untuk mengabadikan pengalaman indah ini.

Sungguh ! Salah satu cara meniadakan rasa sakit adalah ikhlas menerima karena cinta padaNya.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar