40% Kecukupan 60% Keserakahan
#innuriinspirasi
Aku selesai membaca buku ini , buku kedua pak Herwiratno. Banyak pelajaran baru yang membuka hati dan pikiran. Salah satunya tentang 40 : 60 , sebuah pelajaran dari kehidupan seorang desainer perhiasan yang ahli gemstone Indonesia. Pelajaran itu justru diberikan pada saat beliau sudah meninggal , alias sudah jadi arwah.
Pelajarannya , dari harta dan materi yang kita miliki , yang kita butuhkan hanyalah 40 % , sementara yang 60 % nya adalah keserakahan. Dan yang 60 % itu malah merepotkan dan memberi penderitaan buat kita dan anak cucu kita.
Dikisahkan dalam buku ini sang desainer , suka mendesain batu kalimaya. Hingga punya ketakutan tersendiri akan ketersediaan batu kalimaya , sampai dia membeli tambang batu kalimaya. Pada akhirnya tambang ini malah membuatnya repot , merugi dan kecewa. Itulah 60 % keserakahan.
Coba kita tengok hati kita dulu sebelum memutuskan sesuatu yang berkaitan dengan harta dan materi. Apakah didorong oleh kebutuhan ataukah keserakahan ? Dan amati lagi , apakah hasil dari keserakahan ?
Coba tengok di harta yang kita punya , manakah yang kita butuhkan dan apakah ada keserakahan yang perlu kita keluarkan ?
Coba tengok di lemari baju ... hmm.
#innuriinspirasi
Aku selesai membaca buku ini , buku kedua pak Herwiratno. Banyak pelajaran baru yang membuka hati dan pikiran. Salah satunya tentang 40 : 60 , sebuah pelajaran dari kehidupan seorang desainer perhiasan yang ahli gemstone Indonesia. Pelajaran itu justru diberikan pada saat beliau sudah meninggal , alias sudah jadi arwah.
Pelajarannya , dari harta dan materi yang kita miliki , yang kita butuhkan hanyalah 40 % , sementara yang 60 % nya adalah keserakahan. Dan yang 60 % itu malah merepotkan dan memberi penderitaan buat kita dan anak cucu kita.
Dikisahkan dalam buku ini sang desainer , suka mendesain batu kalimaya. Hingga punya ketakutan tersendiri akan ketersediaan batu kalimaya , sampai dia membeli tambang batu kalimaya. Pada akhirnya tambang ini malah membuatnya repot , merugi dan kecewa. Itulah 60 % keserakahan.
Coba kita tengok hati kita dulu sebelum memutuskan sesuatu yang berkaitan dengan harta dan materi. Apakah didorong oleh kebutuhan ataukah keserakahan ? Dan amati lagi , apakah hasil dari keserakahan ?
Coba tengok di harta yang kita punya , manakah yang kita butuhkan dan apakah ada keserakahan yang perlu kita keluarkan ?
Coba tengok di lemari baju ... hmm.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar