Rabu, 26 Februari 2025

Agar alam semesta bekerja untukmu

 Kebanyakan manusia tak sadar menyimpan anggapan bahwa alam semesta hanya bekerja pada hal-hal di luar dirinya, itu membuat manusia merasa bebas menyimpan apa pun di dalam dirinya, padahal alam semesta bekerja sampai ke hal yang sekecil-kecilnya seperti isi hati, isi pikiran dan perasaan.  Semua akan diproses membentuk realitas yang kemudian hadir di layar kehidupan manusia.

Alam semesta dihadirkan Allah dengan kecerdasan yang tak terdefinisikan, maka untuk kehidupan yang indah,  percayakan hidupmu pada mekanisme alam semesta.  Misalnya ketika kamu dalam masalah, percayalah bahwa alam semesta dengan kecerdasannya akan menghadirkan solusi yang tepat untukmu.  Kamu hanya perlu percaya dan sudah.  Percaya dalam arti tidak cemas, tidak khawatir, bahkan tidak memikirkan solusinya.  Kamu hanya melakukan apa yang bisa dilakukan saat ini yang ada di hadapanmu dengan sebaik-baiknya.  Membangun rasa percaya penuh pada mekanisme alam semesta itulah pekerjaan besarmu dan pekerjaan terpenting yang bisa kamu lakukan.

Aku pernah mengalami saat usaha suami jatuh dan kami berdua hanya membangun rasa percaya pada pertolongan Allah dan sudah.  Tiba-tiba saja dalam hitungan hari, ada teman suami datang menawari kami menjadi agen kain dari Surabaya untuk dipasarkan di Bali.  Suamiku menerimanya dan usaha itu berkembang sampai tahunan kami jalani.

Begitulah ceritanya, biarkan alam semesta bekerja dengan kecerdasannya yang tak terdefinisikan, ijinkanlah alam semesta bekerja, caranya adalah kamu tidak perlu cemas, tidak memikirkannya, juga tidak perlu mengontrol, biarkan saja semuanya mengalir dan kamu hanya menyaksikan tarian indahnya, melakukan yang mesti dilakukan sesuai dengan aliran yang membawamu.  Inilah cara agar alam semesta bekerja untukmu.


Selasa, 25 Februari 2025

Merayakan Rasa Sakit

 Pelajaran dari rasa sakit. 

Pernahkah kamu disakiti seseorang? Dihina, ditipu, difitnah, atau dipojokkan? 

Maka rayakanlah rasa sakitmu, aku akan tunjukkan rahasia besar dibalik rasa sakit itu. 

Aku menganjurkanmu untuk merayakannya karena setelah rasa sakit ada anugerah luar biasa yang bakalan kamu terima. Karena seperti itulah alam semesta bekerja, lihat ibu yang mengandung dengan berbagai penderitaan, lalu melahirkan dengan sakit di atas sakit, tapi setelah itu dia mendapat  anugerah seorang anak. 

Aku mengalami rasa sakit karena ditipu karyawanku sendiri, setelah itu aku malah punya bisnis yang lain yang lebih besar dengan puluhan karyawan sampai mendapat UMKM Award. 

Aku juga pernah difitnah hamil duluan sebelum menikah, eh aku mendapat anugerah pernikahan yang bahagia sampai 37 tahun kami menikah. 

Renungkan, apa yang terjadi setelah rasa sakit yang kamu alami, anugerah apa? Atau kamu merasa tidak mendapat apa-apa?

 Barangkali karena kamu tidak merayakan rasa sakit itu. Jadi mulai sekarang, rayakan rasa sakitmu, berterimakasih lah pada orang yang telah menyakitimu, maafkan sepenuh hati, karena semua itu pertanda bila kamu sedang ditunggu anugerah yang lebih indah.

Sabtu, 01 Februari 2025

Ajaibnya Bersyukur

 Pekerjaan yang paling powerful yang bisa dikerjakan seseorang adalah pekerjaan yang dilakukan dengan penuh rasa syukur.  Dia bekerja hanya untuk bersyukur dan sudah.  Dia menikmati setiap pekerjaan tanpa mengeluh sama sekali, meskipun keluhan itu tersembunyi dan kecil saja di 'slempitan' hatinya.  Di sudut hatinya yang paling tersembunyi sekalipun tak ada dijumpai sebutir keluhan.  

Pekerjaan yang dilakukan seperti ini berdampak besar sekali bagi semesta, kedengarannya terlalu bombastis, tetapi ini nyata dan ilmiah.  Setiap satu partikel di alam semesta ini bergerak, dia akan memengaruhi pergerakan partikel lainnya dan akan berproses ke jangkauan yang lebih besar hingga memengaruhi seluruh sistem di alam ini.  Maka betapa pentingnya bersyukur itu, minimal rasakanlah pada sel-sel tubuhmu sendiri, bagaimana rasa syukur itu bekerja dan menciptakan harmoni di dalam tubuhmu sendiri.  Kamu akan merasakan jiwamu dan pandangan batinmu lebih luas ketika mengerjakan segala sesuatu tanpa mengeluh.

Rasa syukur lahir dari rasa cinta, atau keduanya timbal balik saling memengaruhi.  Cinta pada anak dan keluarga membuat seorang ibu memasak di dapur dengan ikhlas dan penuh rasa syukur.  Keluarga yang fondasinya adalah cinta seorang ibu, 'menciptakan' manusia-manusia yang penuh cinta pula, mereka membaur di masyarakat memberi aura kebahagiaan.  

Pekerjaan yang dilakukan dengan penuh rasa syukur membuahkan keajaiban, hasil yang melampaui ekspektasi, bahkan tak sesuai nalar saking ajaibnya.  Segalanya jadi mengalir dengan indahnya, kita ini hanya mengikuti saja tarian alam semesta.  Itu karena Allah membersamai tarian kita.  Siapa lagi yang bisa merancang skenario kehidupan seindah dan semenakjubkan skenarioNya?