Minggu, 05 Februari 2023

Bila Kebahagiaan itu Cahaya

 Bila kebahagiaan itu adalah cahaya, maka pada permulaan kamu menujunya, maka cahaya itu nampak hanya setitik saja.  Kamu mencarinya di hutan yang rimbun dengan pepohonan.  Kamu harus menembus menyingkirkan dedaunan rimbun yang menghalangimu dari cahaya itu.

Dedaunan rimbun itu adalah manasmu, persepsimu, prasangkamu, penghakimanmu, kesimpulanmu sendiri yang semua itu bergerak-gerak di pikiran dan perasaanmu.  Singkirkan atau abaikan dan fokuslah pada cahaya.

Ketika kamu abaikan semua yang rimbun-rimbun itu, maka cahaya itu akan semakin membesar dan membesar.  Akhirnya cahaya itu menyentuhmu, hingga ke bagian terdalam dirimu, sampai pada suatu ketika kamu adalah kebahagiaan itu sendiri, di titik ini kamu akan memancarkan dan membagikan cahaya / kebahagiaan buat sekelilingmu.

Jadilah kamu cahaya.