Senin, 30 April 2012

Ikhlas Itu Menggerakkan Semesta ......

Masih ingat cerita bebek bakar A Yayo kemarin?
Satu lagi yang aku pelajari dari kang Yayo, bahwa ikhlas itu menggerakkan alam semesta.  Bagaimana aku tahu ini terjadi pada kang Yayo?

Sambil mendengarkan ceritaku, dengerin permainan gitar kang Yayo yaaa, soalnya aku sukaaaa banget ...



Begini,
kemarin setelah aku postkan tulisanku yang berjudul "Bebek Goreng Berbumbu Ikhlas", seorang sahabatku mengomentari bahwa dia amat terinspirasi oleh 'kasus bebek' ini katanya. 

Aku jawab, aku sendiri masih terngiang-ngiang kata-kata kang Yayo ,"Allah lebih kuat".  Aku lalu bercerita bahwa warung bebeknya laris dan baik-baik saja walaupun banyak 'kiriman' yang gak benar.

"Ikhlas itu seperti program defreeze di komputer ya bunda. Program ini tidak melawan virus seperti halnya anti virus, tapi dengan adanya program ini , virus-virus yang masuk akan inaktif (tidak aktif)", kata sahabatku itu.  Bertambah lagi pengetahuanku, baru kali ini aku mendengar ada program kayak gini.

Yang kutahu, aku serasa digerakkan untuk menulis tentang dia, bahkan mempromosikan warungnya di blogku ini.  Padahal aku sendiri gak pernah loh memajang-majang produkku sendiri di blogku ..... padahal pengunjung innuri.blogspot ini ya lumayan lah, kata Aden sih termasuk banyak ........padahal aku kenal A Yayo ya baru kemarin, baru ketemu sekali itu.....iiiih... banyak 'padahal' yaaa, tapi  aneh kan?

Kupikir semua ini digerakkan oleh keikhlasan hati kang Yayo, dan bukan hanya aku sendiri yang jadi 'korban' kekuatan ikhlasnya.  Aku coba googling, anda juga silahkan mencobanya ..... aku ketik 'bebek bakar A Yayo'...... kukira yang akan keluar ya alamat blogku .... hehehe. Tapi ternyata banyaaaak nyak nyak nyak (Alni, ibuk pinjam istilah kamu ya sayang) blog yang merekomendasikan bebek bakar A Yayo.

Perlu digaris bawahi, kang Yayo yang keren itu ternyata gak bisa internetan loh !!! Jadi ..... dia bisa memanfaatkan tehnologi internet untuk kepentingannya tanpa dia tahu, 'cuman' modal  ikhlas doang, dia sudah menggerakkan begitu banyak orang untuk mempromosikan dirinya......  Melongo deh Indah sekarang......

Kang Yayo!!! Makasih yaa, dalam kata-katamu yang begitu singkat , dirimu telah memberiku banyak pelajaran.

"Allah lebih kuat ", terngiang lagi kata-kata itu.

1 komentar:

  1. Setelah membaca tulisan ini lewat kang Ogi, kang Yayo sms yang isinya : .... rasanya saya hebat banget deh, saya juga baru tahu kalau itu namanya ikhlas.... tapi kan segala puji kan hanya bagi Allah....dan mudah-mudahan orang yang membaca blog ibu tidak melihat saya sebagai individu, tapi sebagai perusahaan yang menerapkan konsep ikhlas.

    BalasHapus